Siapa yang tidak kenal dengan kunyit. Ya, kunyit merupakan salah satu rempah-rempah yang populer di tanah air. Selain dijadikan bumbu masakan, kunyit juga banyak digunakan sebagai bahan pembuatan obat herbal.
Bagian yang kerab digunakan sebagai obat adalah bagian rimpang alias akarnya. Akar kunyit mengandung minyak atsiri, kurkumin, kalsium, fosfor, vitamin A, vitamin B, vitamin C dan besi.
Hal inilah yang membuat kunyit berkhasiat menurunkan tekanan darah tinggi. Perlu diketahui, Anda tidak boleh sembarangan mengonsumsi kunyit sebagai obat darah tinggi, sebab ada cara khusus untuk bisa mendapatkan manfaat dari kunyit.
Berikut cara meracik dan konsumsi obat herbal kunyit untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
Bahan :
- Kunyit 1/2 jari
- Gula aren 1 sendok makan
Cara pembuatan :
Anda cuci lalu parut kunyit. Setelah itu, Anda tambahkan gula aren yang sudah dicairkan.
Anda remas-remas campuran kunyit dan gula aren. Setelah tercampur rata, Anda peras dan saring kunyit dan gula aren tersebut.
Anda minum ramuan herbal kunyit tersebut dua sampai tiga kali sehari.
" Sumber : Buku Khasiat dan Manfaat Kunyit "
Tidak ada komentar:
Posting Komentar